Koster Ingatkan Pemuda Tetap Jaga Semangat Persatuan NKRI
Gubernur Bali Wayan Koster menyinggung pentingnya para pemuda untuk terus mengasah kepekaan terhadap lingkungan. Koster juga mengingatkan pentingnya persatuan dan kesatuan untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Pemuda kita harus bisa menangkap suasana kehidupan berbangsa dan bernegara ini dewasa ini, dinamikanya begitu tinggi, muncul berbagai masalah dan tantangan yang kita hadapi saat ini di antaranya yang paling krusial munculnya radikalisme yang mengganggu ideologi Pancasila, NKRI dan kebhinnekaan Indonesia," kata Koster usai memimpin upacara peringatan hari Sumpah Pemuda ke-91 di Lapangan Niti Mandala Renon, Jl Raya Puputan, Denpasar, Bali, Senin (28/10/2019).
Koster berharap para pemuda bisa meneruskan semangat perjuangan leluhur menjaga persatuan dan kesatuan. Dengan semangat tersebut bisa para pemuda diharapkan bisa mencegah maraknya intoleransi yang berpotensi memecah belah bangsa Indonesia.
"Karena itu kita berharap pemuda itu meneruskan spirit perjuangannya yang dijadikan sumpah 28 Oktober 1928 agar menjadi satu gerakan membangun kekuatan, komitmen bersama, agar bangsa ini tetap kokoh berdiri dengan ideologi pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika. Tanpa persatuan dan kesatuan dan sumpah pemuda Indonesia tidak akan bisa menjadi negara yang maju," tegasnya.
Koster kemudian bicara tentang pendidikan di Bali yang sudah mengadopsi pendidikan karakter. Diharapkan dengan pendidikan karakter ini bisa meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Bali yang mumpuni.
"Tentunya harus mengakomodir pentingnya pendidikan karakter bagi para pemuda negara kita, tidak saja karakter tapi juga jati dirinya. Sudah bagian dari kurikulum lokal yang dimasukkan konsep membangun SDM Bali yang berguna," cetusnya.
Berita Terkait Lainnya>
Bisa Kurangi Masalah Hukum, Gubernur Koster Siapkan Perda untuk Dukung Bale Kertha Adhyaksa Jaga Desa dan Umah RJ se-Buleleng
20 April 2025
314Kebijakan Gubernur Koster Tepat, Larangan Plastik Kresek Dulu Ditolak dan Sekarang Terbiasa Bawa Tas Belanja Sendiri
20 April 2025
263Giri Prasta Apresiasi Sinergi KPID Provinsi Bali dalam Upaya Mendukung Gerakan Bali Bersih Sampah
20 April 2025
364WTP 11 Kali Berturut-turut, Gubernur Koster: Administrasi Pemprov Bali Lengkap, Transparan, Akuntabel dan Berkualitas
20 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I