Pendaftaran Kader PDI Perjuangan

Cok Ace Buka Kejurnas Sepak Bola Usia Dini di Renon

  • 14 November 2021
  • Oleh: PDI Perjuangan Bali
  • Dibaca: 567 Pengunjung

Denpasar - Kejuaraan nasional (kejurnas) sepak bola usia dini bertajuk KBPP Polri Cup Final digelar di lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar. Pembukaan kegiatan ini berlangsung pada Jumat (12/11).

Acara yang diawali dengan tari Cakalele dari Provinsi Maluku itu dihadiri oleh Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati bersama Wakapolda Bali Brigjenpol I Ketut Suardana beserta jajaran, juga Kadispora Provinsi Bali dan tentunya Pengurus Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) Polri Pusat.

Dalam pembukaan itu, Ketua Umum KBPP Polri DR. Evita Nursanty, MSc., menyampaikan kejuaraan usia dini ini akan berlangsung hingga Minggu (14/11) di lapangan tersebut. "Akan dibagi menjadi 3 klas umur yaitu 10, 11, 12 dan 13 tahun. Para penonton tidak dipungut biaya tiket alias gratis," tuturnya.

Adapun para peserta yang ikut dari beberapa Provinsi seperti Bali sebagai tuan rumah, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan, Maluku, Lampung, serta Nusa Tenggara. Menariknya para pengadil dalam pertandingan nanti merupakan wasit tingkat nasional.

Adapun para pemenang kejuaraan ini, akan mewakili indonesia ke tingkat internasional pada 2022 mendatang. "Diharapkan kepada para peserta agar berlomba dengan sportif dengam moto dilapangan kita lawan namun tidak boleh gontok-gontokan dan diluar kita tetap saudara," tambahnya.

Sementara itu, dalam kesempatannya Wagub yang akrab disapa Cok Ace bersama Wakapolda mengaku bangga karena Bali dipilih sebagai tempat Berlangsungnya KBPP Polri Cup 2021. "Selamat bertanding bagi para peserta dan diharapkan ini bisa menjadi motivasi yang sangat positif bagi masyarakat Bali untuk kedepan bisa diadakan turnamen-turnamen lain yang bertaraf Nasional maupun Internasional," tandas Cok Ace.

Keduanya berharap peserta semangat dan sportif dalam berlomba. Tak lupa berpesan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga Bali dari pandemi covid-19. "Dengan selalu patuhi protokol kesehatan," tutup Brigjenpol Suardana.

 

Artikel ini sudah tayang di baliexpress.jawapos.com dengan judul ”Wagub dan Wakapolda Bali Buka Kejurnas Sepak Bola Usia Dini di Renon”, Link Berita: https://baliexpress.jawapos.com/sportainment/12/11/2021/wagub-dan-wakapolda-bali-buka-kejurnas-sepak-bola-usia-dini-di-renon


  • 14 November 2021
  • Oleh: PDI Perjuangan Bali
  • Dibaca: 567 Pengunjung

Berita Terkait Lainnya