Gubernur Koster Rencakan Pembukaan Penerbangan Internasional dari China
DENPASAR – Gubernur Bali Wayan Koster berencana membuka penerbangan internasional dari China ke Bali. Koster menyebut wisatawan China menjadi salah satu yang terbanyak datang ke Pulau Dewata.
Koster menambahkan, penerbangan internasional langsung (internasional direct flight) dari China ke Bali belum dibuka karena adanya kebijakan di China soal karantina 2-3 pekan bila kembali dari perjalanan.
"China belum dibuka karena untuk baliknya itu dua sampai tiga minggu di negaranya (karantina). Jadi walaupun kita buka, mereka malas keluar karena untuk baliknya dia dikarantina dua sampai tiga minggu," kata Koster, Selasa, 15 Maret.
Namun usulan pembukaan penerbangan langsung dari China ini sudah dibahas ke pemerintah pusat. “Indonesia sudah mempertimbangkan melalui Bapak Menko Maritim rencana akan dibuka cuma belum dipastikan harinya kapan," ujarnya.
Artikel ini telah tayang di bali.voi.id, dengan judul “Gubernur Koster Koordinasi dengan Pemerintah Pusat Usul Buka Penerbangan dari China ke Bali”, Link Berita: https://bali.voi.id/aktual/145784/gubernur-koster-berencana-buka-penerbangan-internasional-dari-china-ke-bali-sudah-usul-ke-pemerintah-pusat
Berita Terkait Lainnya>
Anom Gumanti Hadiri Pembahasan Hasil Evaluasi Raperda RTRW Badung 2025-2045
23 April 2025
264Dikunjungi Wawali Arya Wibawa, Pasar Murah Bersubsidi Dipastikan Geliatkan Ekonomi di Banjar Kertasari
23 April 2025
311Pimpin Upacara HUT Gianyar, Gubernur Koster Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Bali
23 April 2025
312Wayan Koster Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem Songan
23 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I