Cok Ace Terima Audiensi dari KMHDI dan BKKBN Provinsi Bali
Denpasar – Cok Ace menerima audiensi dari KMHDI Provinsi Bali dan BKKBN Provinsi Bali, pada hari Selasa, 12 April 2022.
Audiensi yang diterima oleh Wakil Gubernur Bali Prof. Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati atau Cok Ace, dihadiri oleh Ketua Pimpinan Daerah KMHDI Provinsi Bali Putu Esa Purwita.
Ketua Cabang KMHDI Buleleng Ni Luh Sinta Yani, dan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Bali, dr. Ni Luh Gede Sukardiasih, turut hadir dalam kegiatan audiensi tersebut.
Dilansir dari laman Instagram Pemprov Bali @pemprov_bali, Putu Esa Purwita dan Ni Luh Sinta Yani, selaku perwakilan KMHDI, menyampaikan rencana mereka terkait penyelenggaraan seminar kewirausahaan, kebudayaan dan pariwisata.
Seminar yang mengusung tema ‘Meningkatkan Jiwa Enterpreneur Muda untuk Membangkitkan Pariwisata Bali’ rencananya akan dilaksanakan di Kabupaten Buleleng, pada hari Minggu, 17 April 2022, mendatang.
Pihaknya memohon kesediaan orang nomor 2 di Bali ini, untuk menjadi pembicara pada kegiatan seminar tersebut. Terkait permohonan tersebut, Wagub Bali mengungkapkan dirinya menyambut baik rencana KMHDI melaksanakan seminar dan sangat berharap dirinya untuk bisa hadir dalam kegiatan yang dimaksud.
Setelah audensi yang pertama usai, selanjutnya, Panglingsir Puri Ubud ini juga menerima audiensi dari Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Bali Bali dr. Ni Luh Gede Sukardiasih. Ni Luh Gede Sukardiasih menginformasikan rencana pertemuan Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) yang melibatkan Provinsi dan Kabupaten/Kota. Selain itu, Tim Percepatan Penurunan Stunting juga akan melaksanakan kegiatan rembug stunting.
Dalam kegiatan tersebut, TPPS Bali akan bergerak di setiap jenjang untuk mempercepat penuntasan angka stunting.
Menanggapi rencana itu, Wagub Cok Ace menegaskan bahwa hal tersebut sejalan dengan komitmen Pemprov Bali dalam upaya penuntasan angka stunting, di Bali.
Dirinya berharap, komitmen yang sama akan ditunjukkan oleh level jajaran Kabupaten/Kota.
“Karena kita tak bisa sendiri. Kita sangat membutuhkan komitmen yang sama dari pemerintah kabupaten/kota yang mengetahui secara pasti keberadaan stunting dan penyebabnya,” tegasnya.
Artikel ini sudah tayang di https://ringtimesbali.pikiran-rakyat.com/news/pr-284236115/cok-ace-terima-audiensi-dari-kmhdi-dan-bkkbn-provinsi-bali
Berita Terkait Lainnya>
Anom Gumanti Hadiri Pembahasan Hasil Evaluasi Raperda RTRW Badung 2025-2045
23 April 2025
270Dikunjungi Wawali Arya Wibawa, Pasar Murah Bersubsidi Dipastikan Geliatkan Ekonomi di Banjar Kertasari
23 April 2025
321Pimpin Upacara HUT Gianyar, Gubernur Koster Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Bali
23 April 2025
319Wayan Koster Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem Songan
23 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I