Hadiri Upacara di Pura Bale Agung, Cok Ace Apresiasi Gotong Royong Desa Adat Serai
Bangli - Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati menghadiri Karya Melaspas Mupuk Pedagingan di Pura Bale Agung Desa Adat Serai , Kintamani Bangli, Rabu (2/11/2022).
Cok Ace menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Desa Adat Serai yang sudah bisa melaksanakan upacara yadnya, yadnya utamaning utama yang diselenggarakan secara gotong royong baik melalui urunan patus maupun sumbangan oleh krama Desa Adat Serai yang berjumlah sekitar 700 KK.
Cok Ace menambahkan pelaksanaan yadnya ini juga merupakan wujud sembah bakti kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa serta membayar hutang kepada Catur guru yaitu Guru Wisesa, Guru Rupaka, Guru Pengajian serta Guru Swadyaya.
“Saya harap agar yadnya yang telah dilakukan akan memberi kesejahteraan serta keselamatan baik kepada krama Desa Adat Serai pada khususnya dan masyarakat Bali pada umumnya,” harapnya.
Berita Terkait Lainnya>
Anom Gumanti Hadiri Pembahasan Hasil Evaluasi Raperda RTRW Badung 2025-2045
23 April 2025
283Dikunjungi Wawali Arya Wibawa, Pasar Murah Bersubsidi Dipastikan Geliatkan Ekonomi di Banjar Kertasari
23 April 2025
334Pimpin Upacara HUT Gianyar, Gubernur Koster Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Bali
23 April 2025
330Wayan Koster Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem Songan
23 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I