Pendaftaran Kader PDI Perjuangan

Bupati Giri Prasta Hadiri Hut ke-35 ST Tri Eka Laksana Abiansemal

  • 29 Desember 2020
  • Oleh: PDI Perjuangan Bali
  • Dibaca: 804 Pengunjung

Komitmen Tingkatkan Kualitas SDM Sekaa Teruna di Badung. Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menyebut selaku pemimpin pihaknya berkomitmen untuk meningkatkan kualitas SDM sekaa teruna yang ada di Kabupaten Badung. Karena menurutnya sekaa teruna yang berkualitas akan menentukan masa depan Badung dimasa yang akan datang. Hal itu diungkapkan Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta saat menghadiri HUT Ke-35 Sekaa Teruna (ST) Tri Eka Laksana, Br. Batu Lumbang, Desa Adat Gerana Sangeh, Kec. Abiansemal, Minggu (27/12).

HUT Sekaa Teruna yang dirangkaikan dengan pelantikan anggota baru ini juga dihadiri oleh anggota DPRD Badung IB Sunarta dan Camat Abiansemal IB Mas Arimbawa. Lebih lanjut Bupati Giri Prasta menyampaikan untuk mewujudkan pembangunan yang sukses di suatu daerah diperlukan sinergitas 3 pilar yang ada di masyarakat, yaitu wimuda (anak-anak) Winata (sekaa teruna) dan wiwerda (orang tua). Khusus berkenaan dengan wimuda (anak muda) Giri Prasta secara tegas menyampaikan keinginannya dalam mendorong peningkatan kualitas SDM yang ada di Badung. "Kedepannya kita ingin generasi muda Badung minimal lulusan S1, kalau berprestasi akan kita berikan beasiswa kuliah ke luar negeri. Semua ini tujuannya tidak lain untuk mewujudkan Badung yang lebih baik lagi dimasa depan. Karena SDM dengan pendidikan berkualitas yang mampu mewujudkan itu semua. Ke depan siapa yang memiliki SDM unggul dialah yang akan memimpin dan menguasai ekonomi," terangnya.


  • 29 Desember 2020
  • Oleh: PDI Perjuangan Bali
  • Dibaca: 804 Pengunjung

Berita Terkait Lainnya