Ganjar Ingatkan Pemindahan IKN Bicara 'Mindset', Bukan Hanya Fisik
Capres Ganjar Pranowo memastikan pemindahan dan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dari Jakarta ke Kalimantan Timur akan mewujudkan mimpi Indonesia di masa depan tentang pemerataan.
Hal ini ditegaskan mantan Gubernur Jawa Tengah itu saat menjadi narasumber dalam Rakernas XVI Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) di Makassar, baru-baru ini.
"Kenapa pak presiden memindahkan ibu kotanya ke wilayah Kalimantan? Itu bukan pindahkan tempat loh. Tapi memindahkan mindset," kata Ganjar.
Calon presiden dari PDI Perjuangan itu menegaskan, pemindahan IKN tak sekadar memindahkan fisik, melainkan juga mengubah perilaku masyarakat Indonesia yang diharapkan berdampak pada kemajuan.
"Harapannya, biasanya kalau gulanya ditaruh di situ, semutnya akan datang," ujar Ganjar mengistilahkan.
Sebelumnya, peristiwa unik terjadi saat Presiden Joko Widodo alias Jokowi bertemu dengan sejumlah siswa sekolah dasar (SD) di Papua, Jumat (7/7). Salah seorang siswi SD, Kesia Olivia Ergor, bertanya mengapa IKN tidak dipindahkan ke Papua.
Jokowi lantas menjelaskan Indonesia memiliki wilayah yang sangat luas yakni dari Papua sampai ke Aceh, dari Sabang sampai Merauke. Pemerintah pun memutuskan memindahkan Ibu Kota ke Nusantara di Kalimantan Timur karena aksesnya bisa lebih mudah dari sisi barat dan timur Indonesia.
Berita Terkait Lainnya>
Anom Gumanti Hadiri Pembahasan Hasil Evaluasi Raperda RTRW Badung 2025-2045
23 April 2025
278Dikunjungi Wawali Arya Wibawa, Pasar Murah Bersubsidi Dipastikan Geliatkan Ekonomi di Banjar Kertasari
23 April 2025
330Pimpin Upacara HUT Gianyar, Gubernur Koster Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Bali
23 April 2025
325Wayan Koster Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem Songan
23 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I