Pendaftaran Kader PDI Perjuangan

KBS Jadi Anggota Kehormatan Bakti Negara

  • 16 Januari 2018
  • Oleh: pdiperjuanganbali
  • Dibaca: 2204 Pengunjung

Penyematan sabuk hitam kepada Anggota DPR RI DR. Ir. Wayan Koster, MM diangkat sebagai Anggota Kehormatan Bakti Negara oleh Ketua Dewan Pendekar PSPS Bakti Negara Bagus Alit Dira.

*Diangkat Saat Peringatan Hut ke-62 PSPS Bakti Negara

 

Badung, Faktabali.com – Pemkab Badung menjadi tuan rumah perayaan Hut Persatuan Seni Pencak Silat (PSPS) Bakti Negara ke-62. Peringatan yang dilaksanakan di ruang Kertha Gosana, Puspem Badung, Selasa (31/1), dihadiri ribuan anggota PSPS Bakti Negara terdiri dari para pendekar, pengurus DPC se-Bali, para atlet serta para udangan. Pada kesempatan tersebut juga diangkat Anggota Kehormatan Bakti Negara dengan penyematan sabuk hitam kepada Anggota DPR RI DR. Ir. Wayan Koster, MM. Anggota Kehormatan juga diberikan kepada Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa, serta dua tokoh lainnya.

 
Sejumlah tokoh menghadiri kegiatan yang juga diisi dengan atraksi bela diri oleh anggota PSPS Bakti Negara, diantaranya Ketua Dewan Pendekar PSPS Bakti Negara Bagus Alit Dira, Dewan Penasehat Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati alias Cok Ace, Ketua KONI Bali I Ketut Suwandi serta sejumlah tokoh lainnya. Penyematan sabuk hitam kepada Wayan Koster serta tokoh lainnya, dilakukan oleh Ketua Dewan Pendekar PSPS Bakti Negara Bagus Alit Dira, didampingi Ketua Umum PSPS Bakti Negara I Nyoman Giri Prasta yang juga Bupati Badung, Ketua Harian I Bagus Alit Sucipta.  Selain menjadi anggota kehormatan, KBS (Koster Bali Satu) panggilan untuk legislator asal Desa Sembiran Buleleng ini, juga didaulat menjadi anggota Dewan Penasehat.
 
Selain penyematan sabuk hitam, juga dilakukan pengukuhan dan pelantikan Dewan Pembinan dan Susunan Kepengurusan  DPD PSPS Bakti Negara masa bakti 2016-2021, oleh Ketua Dewan Pendekar PSPS Bakti Negara Bagus Alit Dira. Ketua Umum PSPS Bakti Negara Giri Prasta dalam sambutannya mengatakan,  PSPS Bakti Negara adalah seni bela diri asli Bali warisan leluhur  yang harus dipertahankan dan dilestarikan. “Bakti Negara adalah warisan leluhur, harus diajegkan dan dilestarikan. Sesuai dengan namanya Bakti Negara, anggotanya harus benar-benar berbakti kepada negara, bersama-sama menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” ujarnya.
 
Anggota Bakti Negara juga diminta tetap menjaga persaudaraan dan menjunjung sportivitas. Mendulang prestasi kata Bupati asal Desa Pelaga Petang ini, harus tetap menjadi tradisi altlet-altlet dari PSPS Bakti Negara. Giri Prasta juga sempat mengucapkan sebelum bertempur menjadi pemimpin Bali, harus menjadi pendekar Bakti Negara. “Dengan menjadi Pendekar Bakti Negara yang diharapkan untuk mengantarkan KBS sebagai Gubernur Bali dapat terwujud, astungkara,” sebutnya.
 
Sementara itu, KBS menyatakan  terima kasih telah menjadi bagian dari PSPS Bakti Negara, dan adalah sebuah kehormatan menjadi anggota kehormatan dan Dewan Penasehat.  Sebagai wakil rakyat yang mewakili Bali di DPR RI, KBS yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Bali ini menyatakan komitmennya untuk memajukan PSPS Bakti Negara, sebagai cabang olahraga unggulan yang menjadi kebanggaan masyarakat Bali. “PSPS Bakti Negara, selain merupakan olah raga yang menyehatkan dan berprestasi, juga bagian dari pendidikan karakter untuk mencetak generasi muda Bali yang memiliki  integritas dan cerdas, dengan tetap berlandaskan kearifan budaya lokal Bali,” tegasnya.  
 
Puncak peringatan HUT PSPS Bakti Negara ke -62 diisi dengan pemotongan tumpeng sebagai puncak peringatan HUT, oleh Ketua Umum PSPS Bakti Negara Giri Prasta. (tim FB)


  • 16 Januari 2018
  • Oleh: pdiperjuanganbali
  • Dibaca: 2204 Pengunjung

Berita Terkait Lainnya