Walikota Denpasar Tinjau Ketersediaan Ruang Isolasi hingga Obat-obatan RS Wangaya
Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara meninjau langsung ketersediaan Ruang Isolasi bagi pasien Covid-19 di Rumah Sakit Wangaya, Kota Denpasar. Hal ini mengingat (Bed Occupancy Rate) Rumah Sakit Wangaya, semakin meningkat.
Dalam peninjauan ini, Walikota Jaya Negara didampingi Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede, Pj. Sekda Kota Denpasar, I Made Toya, Direktur RS Wangaya, dr. AA Made Widiasa beserta staf.
Hal ini menyusul lonjakan kasus Covid-19 di Bali dan Kota Denpasar khususnya, mengalami peningkatan yang signifikan menyebabkan tempat isolasi dan ICU Rumah Sakit daerah hampir penuh.
“Jadi setelah kita melihat (situasi) tempat tidur penuh, kita akan berkoordinasi dengan seluruh Rumah Sakit di Denpasar tentang jumlah ketersediaan kamar tidur,” ucap Walikota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara.
Lebih lanjut, Pihaknya mengatakan bahwa RSUD Wangaya untuk merawat pasien Covid-19 sebenarnya sudah dilakukan sejak adanya pandemi Covid-19.
Melihat ruang perawatan isolasi yang nyaris penuh, Walikota Jaya Negara meminta kepada pihak RS untuk menambah kapasitas tempat tidur terutama untuk ICU.
"Saya minta Dirut RS Wangaya untuk mengkonversi ruangan yang bisa dijadikan ruang isolasi bagi pasien Covid 19," terangnya.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
261Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
314Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
364Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I