Sudah Empat Kandidat Mengambil Formulir Pendaftaran Pilkada ke PDI Perjuangan Jembrana, Berikut Ini Aspirasi yang Muncul
Pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Jembrana yang dibuka Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), sudah memasuki hari terakhir pengambilan formulir pendaftaran, Jumat (31/5/2024).
Sebanyak empat orang kandidat sudah mengambil formulir pendaftaran. Sekretaris DPC PDI Perjuangan Jembrana Ni Made Sri Sutharmi mengatakan, mengenai pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Jembrana yang dibuka DPC PDIP Jembrana dari unsur eksternal sudah ditutup kemarin (31/5/2024). "Hari ini terakhir pengambilan form untuk pendaftarannya," jelasnya.
Ketua DPRD Jembrana ini menyebut, sementara sudah ada empat orang yang datang mengatasnamakan kandidat mengambil formulir pendaftaran. Namun, Sutharmi enggan menyebut nama yang mengambil formulir dan posisi yang didaftar.
Menurutnya, ada permintaan dari kandidat yang mengambil formulir untuk merahasiakan sementara mengenai sosok nama-namanya. "Beliau -beliau belum mau diekspos, nanti saat formnya dikembalikan bari diekspos," tegasnya.
Sebelumnya, DPC PDI Perjuangan Jembrana membuka penjaringan calon dari luar internal PDI Perjuangan. Penjaringan yang dimulai 19 April hingga 31 Mei, sebagai ruang bagi masyarakat dan tokoh yang berpotensi dan layak memimpin Jembrana. Karena PDIP menilai, di luar PDI Perjuangan yang masih layak menjadi calon bupati dan wakil bupati menggunakan kendaraan PDI Perjuangan.
DPC PDI Perjuangan menilai banyak tokoh -tokoh hebat Jembrana yang tidak ikut dalam struktur PDI Perjuangan mendaftar. Akan tetapi harus memenuhi syarat yang ditentukan. Diantaranya, tidak terlibat masalah hukum, tentu harus juga siap menerima segala risiko. Pertimbangan lain, mengenai biaya politik. Karena tentunya dalam politik ada cost politik.
Selain membuka penjaringan terbuka, DPC PDI Perjuangan Jembrana sudah memutuskan bakal calon bupati dan wakil bupati Jembrana dari internal dan eksternal. Diantaranya, calon bupati berdasarkan aspirasi kader, I Made Kembang Hartawan dan I Gusti Ayu Diah Werdhi Srikandi. Sedangkan posisi Wakil Bupati Jembrana, muncul nama I Ketut Suastika, Ni Made Sri Sutharmi dan Ida Bagus Susrama. Bakal Calon Wakil Bupati dari eksternal berdasarkan aspirasi kader PDI Perjuangan Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna yang saat ini sebagai Wakil Bupati Jembrana dan I Kade Darma Susila.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
270Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
323Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
371Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I