Bupati Gede Dana Terima Audiensi Kepala Basarnas Bali, Siapkan Pelatihan SAR di Karangasem
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali), I Nyoman Sidakarya, S.H. didampingi Kasi Sumber Daya SAR, Supriono, S.H. dan rombongan melaksanakan audiensi ke Kantor Bupati Karangasem pada Kamis (4/7/2024).
Rombongan Basarnas diterima langsung oleh Bupati Karangasem, I Gede Dana, S.Pd., M.Si. didampingi Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Karangasem, I Made Sumeka Regen.
Dalam kesempatan itu, Nyoman Sidakarya mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Karangasem khususnya Bapak Bupati karena telah banyak memberikan kontribusi dalam pelaksanaan Operasi Pencarian dan Pertolongan di Wilayah Kabupaten Karangasem. “Sinergitas antara Basarnas Bali dengan BPBD Karangasem dan stakeholder lainnya sudah terjalin dengan baik. Hal ini dapat dilihat dari kekompakan personel di lapangan,” terang Sidakarya.
Ditambahkannya, mengingat tingginya angka kecelakaan laut di Kebupaten Karangasem, dalam waktu dekat Basarnas akan menggelar Pelatihan Potensi Pencarian dan Pertolongan di Permukaan Air bagi Potensi SAR di Kabupaten Karangasem.
“Kami akan memberikan pelatihan SAR di Permukaan Air bagi Potensi SAR, semoga pelatihan ini dapat memberikan bekal pengetahuan bagi potensi SAR dalam memberikan pertolongan kepada masyarakat yang mengalami kecelakaan di pemukaan air,” imbuhnya.
Sementara itu, di sisi lain Bupati Dana mengucapkan terima kasih kepada Basarnas yang telah menjadikan Kabupaten Karangasem sebagai tempat pelaksanaan Pelatihan Potensi SAR. “Selain memberikan bekal pengetahuan kepada masyarakat, kegiatan ini juga sebagai ajang promosi pariwisata bagi Kabupaten Karangasem,” lanjutnya.
Dijelaskannya, Kabupaten Karangasem memiliki panjang garis pantai mencapai 82,5 km. Hal ini tentunya rawan terjadi kecelakaan. Dengan keterbatasan personel dan peralatan tentunya kita harus berkolaborasi dengan Basarnas dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. “Semoga Pelatihan SAR ini berjalan sukses dan dapat memberikan keterampilan SAR kepada para pesertanya,” tutupnya.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
268Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
321Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
369Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I