Koster-Giri Tunjuk Alit Kelakan Jadi Ketua Pemenangan
Bakal pasangan calon (paslon) di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bali, yakni Wayan Koster-I Nyoman Giri Prasta (Koster-Giri) telah menunjuk ketua tim pemenangan.
Ketua Tim Pemenangan bakal paslon Koster-Giri adalah I Gusti Ngurah Kesuma Kelakan. "Sudah (ditunjuk) Pak Alit Kelakan," ujar Koster di Kantor DPD PDI Perjuangan Bali beberapa waktu lalu.
Koster mengungkapkan alasan pemilihan Alit Kelakan atau Alke sebagai ketua tim pemenangan karena sudah berpengalaman. Ditambah Alit Kelakan merupakan anggota DPR RI sekaligus menjabat sebagai Ketua Bappilu DPD PDIP Bali. "Posisinya sebagai pengurus DPD dan berikutnya karena menjabat sebagai anggota DPR," beber Koster.
"Memang posisinya adalah pemenangan pemilu," imbuhnya. Koster-Giri belum mengumumkan struktur resmi tim pemenangan untuk Pilgub Bali 2024. "Nanti kalau sudah ada diinformasikan," ujar Wakil Sekretaris DPD PDI Perjuangan Bali, Tjok Gede Agung.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
265Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
318Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
367Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I