Bupati Bangli Komandoi Gerakan Gotong Royong Bagikan Sembako
Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta, SE didampingi Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar, SST. Par bagikan paket sembako secara simbolis kepada masyarakat Bangli yang terdampak PPKM Darurat (21/7).
Sekitar 7000 paket sembako akan disalurkan kepada masyarakat Bangli yang terdampak. Bupati Sedana Arta mengatakan penyaluran sembako ini adalah Gerakan Gotong Royong Pemerintah Kabupaten Bangli, dari Forkompimda, DPRD, ASN, dan para pengusaha yang ada di Kabupaten Bangli gotong royong bersama membantu pengadaan sembako untuk masyarakat Bangli yang terdampak PPKM Darurat.
“Kita gelorakan kembali Gerakan Gotong Royong di masa pandemi seperti sekarang ini untuk membantu saudara saudara kita yang terdampak PPKM, seperti frase sansekerta (Vasudhaiva Kutumbakam) yakni kita semua adalah bersaudara” ucap Bupati asal PDI Perjuangan ini.
Selain itu, Bupati Sedana Arta mengajak kepada seluruh elemen di Kabupaten Bangli untuk tidak saling menyalahkan dalam situasi PPKM “di masa PPKM darurat ini jangan kita saling menyalahkan, saatnya kita saling bahu membahu dalam menangani Covid-19” ujarnya.
Terakhir, Bupati yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bangli ini berharap Pandemi ini cepat berlalu dan masyarakat bisa kembali menjalani kehidupan seperti biasanya.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
260Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
314Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
363Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I