GMNI Bali Ucapkan Selamat kepada Koster-Giri Atas Kemenangan dalam Pilgub Bali 2024
Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia, Provinsi Bali, memberikan ucapan selamat kepada Dr. Ir . Wayan Koster, MM dan I Nyoman Giri Prasta, S.sos atas Kemenangan nya sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Bali Periode 2024 – 2029
Ketua DPD GMN Bali, I Putu Chandra Riantama, pada Hari Minggu (8/12), menyampaikan apresiasi atas keberhasilan Koster-Giri dalam meraih kemenangan dan berharap kepemimpinan Koster-Giri dapat membawa Bali menuju Bali Era Baru yang berkemajuan.
Chandra mengungkapkan bahwa DPD GMNI Bali mempelopori dibentuknya Gemini (Gerakan Pemuda Masa Kini) sebuah komunitas pemuda-pelajar Bali yang selama masa kampanye aktif menyelenggarakan serangkaian kegiatan diskusi yang bertajuk SIKAT (Diskusi Memikat). Kegiatan ini bertujuan memberikan wadah bagi pemuda untuk menyampaikan aspirasi, mengkritisi, serta mengulas secara mendalam visi, misi, dan program kerja para pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Bali. Wayan Koster, calon petahana, turut hadir dalam beberapa sesi diskusi yang digelar oleh Gemini, menjadikannya sebagai sarana untuk lebih dekat dengan suara anak muda Bali, Bahkan candra menambahkan bahwa gerakan semacam ini sudah dimulai GMNI Bali sejak Pilgub 2018 silam.
“GMNI Bali ingin memastikan bahwa generasi muda Bali tidak hanya menjadi penonton dalam proses politik, tetapi juga menjadi aktor utama yang dapat memberikan kontribusi terhadap kebijakan yang akan diambil oleh pemimpin Bali kedepan. Kami menyambut baik kemenangan Koster-Giri, dan kami berharap beliau dapat lebih banyak melibatkan anak muda dalam proses pengambilan kebijakan, serta mewujudkan program-program yang pro terhadap kemajuan dan kesejahteraan semeton Bali,” ujar Putu Chandra.
Sementara itu, Sekretaris DPD GMNI Bali, I Dewa Agung Putra Agung menyampaikan bahwa kegiatan SIKAT yang diadakan oleh Gemini tidak hanya sebagai bentuk kritik konstruktif, tetapi juga sebagai ruang dialog yang produktif antara pemuda dan calon pemimpin daerah. Diskusi-diskusi yang digelar mencakup berbagai isu penting yang relevan untuk Bali, mulai dari pariwisata, pendidikan, ekonomi, lingkungan hidup, hingga kebudayaan, yang semuanya sangat relevan bagi masa depan generasi muda Bali.
GMNI Bali berharap, dengan terpilihnya Koster-Giri, akan ada lebih banyak ruang bagi pemuda Bali untuk terlibat dalam perencanaan dan pelaksanaan kebijakan publik. “Kami percaya bahwa kolaborasi antara generasi muda dan pemerintah daerah adalah kunci dalam membangun Bali dan nindihin gumi Bali,” tambah Dewa Agung.
Kedepan, GMNI tetap berkomitmen untuk mendukung proses demokrasi yang sehat dan berkelanjutan, serta terus mengedepankan dialog yang membangun demi kemajuan Bali.
Berita Terkait Lainnya>
Bisa Kurangi Masalah Hukum, Gubernur Koster Siapkan Perda untuk Dukung Bale Kertha Adhyaksa Jaga Desa dan Umah RJ se-Buleleng
20 April 2025
319Kebijakan Gubernur Koster Tepat, Larangan Plastik Kresek Dulu Ditolak dan Sekarang Terbiasa Bawa Tas Belanja Sendiri
20 April 2025
265Giri Prasta Apresiasi Sinergi KPID Provinsi Bali dalam Upaya Mendukung Gerakan Bali Bersih Sampah
20 April 2025
367WTP 11 Kali Berturut-turut, Gubernur Koster: Administrasi Pemprov Bali Lengkap, Transparan, Akuntabel dan Berkualitas
20 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I