Wabup Wayan Diar Serahkan 185 SK Pensiunan ASN di Bangli
Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar serahkan 185 SK Pensiunan ASN Tahun 2025 yang dilaksanakan di Gedung Bhukti Mukti Bhakti Kantor Bupati Bangli (5/3).
Penyerahan SK pensiun tersebut dirangkaikan dengan penyerahan Dana Taspen serta sosialisasi ketaspenan oleh Branch Manager PT Taspen Cabang Denpasar, Nugroho Agus Wibowo.
Kaban BKPSDM, Made Mahendra Putra melaporkan bahwa jumlah seluruh ASN di Bangli sebanyak 7.641 orang yang tersebar di 36 Perangkat Daerah Kabupaten Bangli. Adapun rinciannya terdiri dari : 2.782 orang PNS, 647 orang PPPK dan 3.212 orang Non ASN. “Untuk statistik jumlah pensiunan pegawai di Bangli dalam 2 tahun terakhir yakni, Tahun 2024 sebanyak 216 orang pensiun dan Tahun 2025 sebanyak 185 orang pensiun”, ungkap Mahendra Putra.
Dalam kesempatan tersebut, I Wayan Diar mengucapkan terimakasih kepada seluruh stakeholder yang telah berperan penting dalam pelaksanaan pemenuhan hak bagi pensiunan beserta keluarganya. “Terima kasih kepada Bapak-Ibu penerima SK purna tugas hari ini atas pengabdian yang baik dengan dedikasi tinggi selama menjabat sebagai PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangli”, ucap Wakil Bupati asal Desa Belantih tersebut.
Ia pun menambahkan bahwa keteladanan serta etos kerja yang telah di tunjukkan selama ini dapat dicontoh oleh junior-juniornya yang masih mengabdi saat ini. “Kami atas nama Pemkab Bangli mohon maaf apabila penghormatan purna tugas ini dilaksanakan secara sederhana, semoga pengabdian Bapak-Ibu selama ini menjadi amal yang mulia serta menjadi nilai ibadah”, tutupnya.
Hadir dalam acara tersebut, Staf Ahli Bupati Bangli, Kaban BKPSDM, Kepala BPD Bali Cabang Bangli serta para calon pensiunan di lingkungan Pemkab Bangli.
Berita Terkait Lainnya>
Bisa Kurangi Masalah Hukum, Gubernur Koster Siapkan Perda untuk Dukung Bale Kertha Adhyaksa Jaga Desa dan Umah RJ se-Buleleng
20 April 2025
313Kebijakan Gubernur Koster Tepat, Larangan Plastik Kresek Dulu Ditolak dan Sekarang Terbiasa Bawa Tas Belanja Sendiri
20 April 2025
262Giri Prasta Apresiasi Sinergi KPID Provinsi Bali dalam Upaya Mendukung Gerakan Bali Bersih Sampah
20 April 2025
363WTP 11 Kali Berturut-turut, Gubernur Koster: Administrasi Pemprov Bali Lengkap, Transparan, Akuntabel dan Berkualitas
20 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I