Gubernur Bali Wayan Koster menerima audiensi Konsulat Jenderal Australia Bali
Gubernur Bali Wayan Koster menerima audiensi Konsulat Jenderal Australia Bali, bertempat di Ruang Tamu Gubernur Bali, Selasa (2 April 2019).
Pada kesempatan ini Konsulat Jenderal Dr. Helena Studdert dan Pres. Of BPPA Mr. David Navoly menyampaikan permasalahan rencana pembuatan Bali Peace Park di Kuta yang masih terkendala pengadaan lahan. Rencana ini sudah berlangsung cukup lama dan sudah mendapatkan berbagai dukungan, hanya saja kesepakatan dengan pemilik tanah sampai hari ini tak juga terwujud. Sebelumnya rencana pembuatan taman dan museum peringatan tragedi Bom Bali yang digagas Yayasan Bali Peace Park ini sudah mendapat dukungan dari berbagai pihak termasuk Pemerintah Australia, Pemerintah Provinsi Bali dan Pemerintah Kabupaten Badung. Bahkan rencana ini juga sudah disampaikan kepada pemerintah pusat saat pertemuan internasional di Bali.
Gubernur Bali Wayan Koster yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Bali, mengatakan akan mencoba memfasilitasi agar ada solusi yang baik terhadap permasalahan ini secepat nya.
Berita Terkait Lainnya>
Bisa Kurangi Masalah Hukum, Gubernur Koster Siapkan Perda untuk Dukung Bale Kertha Adhyaksa Jaga Desa dan Umah RJ se-Buleleng
20 April 2025
314Kebijakan Gubernur Koster Tepat, Larangan Plastik Kresek Dulu Ditolak dan Sekarang Terbiasa Bawa Tas Belanja Sendiri
20 April 2025
263Giri Prasta Apresiasi Sinergi KPID Provinsi Bali dalam Upaya Mendukung Gerakan Bali Bersih Sampah
20 April 2025
364WTP 11 Kali Berturut-turut, Gubernur Koster: Administrasi Pemprov Bali Lengkap, Transparan, Akuntabel dan Berkualitas
20 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I