DPC PDI Perjuangan Bangli Kirim Laporan Terkait Penyebaran Berita Bohong
Belasan Kader PDI Perjuangan Bangli mendatangi Polres Bangli, Selasa (14/9/2021). Kedatangan kader partai berlogo banteng moncong putih itu untuk mengadu perihal penyebaran berita bohong atau hoax.
Pengaduan tersebut dipimpin langsung Ketua DPC PDIP Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, didampingi Sekretaris I Wayan Diar, Bendahara I Ketut Suastika, serta sejumlah perwakilan DPC, PAC hingga Ranting. Kedatangan para petinggi partai itu, langsung diterima Kapolres Bangli, AKBP. I Gusti Agung Dhana Aryawan.
Pada kesempatan itu, Sedana Arta mengungkapkan kedatangan pihaknya ke Mapolres Bangli untuk mengadukan sejumlah akun media sosial yang memuat berita bohong terhadap Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri. Yang mana dikatakan bahwa Megawati telah meninggal dunia.
"Sesuai ajaran Bung Karno, kita ini harus tunduk kepada hukum. Setiap permasalahan yang kita hadapi pasti larinya ke proses hukum," ungkapnya.
Sedana Arta yang juga Bupati Bangli itu sangat menyayangkan akan beredarnya berita hoax yang telah merugikan kepentingan umum tersebut. Apalagi dalam situasi pandemi saat ini, saat seluruh masyarakat Indonesia bersama-sama menumbuhkan semangat kekeluargaan, kebersamaan, solidaritas dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Karenanya setiap tindakan yang memang merugikan kepentingan umum dan juga membuat ketidaksolidan, maka kami selalu menempuh jalur hukum," tegasnya.
Pada kesempatan itu, Sedana Arta juga menyerahkan sejumlah dokumen laporan kepada Kapolres Bangli.
Setidaknya ada 25 lembar yang merupakan bukti digital. "
Selanjutnya kami mohon bisa dilakukan penelusuran, penyelidikan, dan pengusutan. Sehingga kita di Negara Demokrasi kemajuan teknologi yang ada ini benar-benar bisa dimanfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat.
Bukan untuk saling menebar kebencian, menebar hoax dan lain sebagainya yang justru memecah belah persaudaraan dan persatuan sebagai anak bangsa," ucapnya.
Sementara Kapolres Bangli, AKBP. I Gusti Agung Dhana Aryawan mengaku akan mempelajari terlebih dahulu aduan dari DPC PDIP.
Ia juga menegaskan akan segera menindaklanjuti laporan yang masuk dengan koordinasi kepada satuan atas, dalam hal ini Polda Bali.
Kapolres juga mengimbau agar para simpatisan Parpol PDIP tetap tenang dan sabar dalam menghadapi situasi ini.
"Kami berharap agar para simpatisan tetap tenang dan tidak terpancing dengan situasi ini, dan percayakan sepenuhnya terhadap penegak hukum," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Polres Bangli Terima Aduan dari Kader PDI Perjuangan Terkait Penyebaran Berita Bohong, https://bali.tribunnews.com/2021/09/14/polres-bangli-terima-aduan-dari-kader-pdi-perjuangan-terkait-penyebaran-berita-bohong.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
272Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
324Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
372Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I