Pendaftaran Kader PDI Perjuangan

Pemprov Bali Pastikan Kesiapan Diri Jadi Tuan Rumah Event Nasional dan Internasional

  • 14 November 2021
  • Oleh: PDI Perjuangan Bali
  • Dibaca: 905 Pengunjung

Denpasar - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali menegaskan kesiapannya untuk menjadi tuan rumah berbagai event internasional. Kesiapan itu disampaikan langsung oleh Wakil Gubernur Bali, Prof Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati alias Cok Ace saat Opening Ceremony Turnamen Sepak Bola Usia Dini Seri Nasional DCT CUP, Final Nasional Piala KBPP Polri Tahun 2021 di Lapangan Niti Mandala Renon Denpasar, Jumat (12/11/2021).

Menurut Cok Ace, terpilihnya Bali sebagai tuan rumah turnamen nasional tersebut menjadi bagian bukti dari kesiapan Bali menyelenggarakan event-event di masa pandemi Covid-19.

“Atas nama Pemprov Bali, kami menyampaikan apresiasi atas dipilihnya Bali sebagai tuan rumah," paparnya.

Sehingga, pihaknya optimistis mampu menjadi tuan rumah yang baik di berbagai event nasional maupun internasional yang ada di depan mata. Seperti diketahui, ada beberapa event yang bakal diselenggarakan di Bali mulai akhir tahun ini hingga tahun 2022 mendatang. Berbagai event itu diantaranya yakni, Indonesian Badminton Festivals 2021 yang akan dilaksanakan pada tanggal 16 November – 7 Desember 2021. Lalu, pertemuan ke-4 Konferensi Para Pihak (COP4) Konvensi Minamata tentang Merkuri yang akan dilaksanakan pada tanggal 21 – 25 Maret 2022 diikuti oleh 135 negara.

Global Platform for Disaster Risk Reduction (Pengurangan Risiko Bencana) yang digelar United Nations Office for Disaster Risk Reduction (UNDRR) atau Badan PBB untuk Pengurangan Risiko Bencana pada tanggal 23 – 28 Mei 2022 diikuti oleh 193 negara.

Terakhir, Konferensi Presidensi G-20 yang akan dilaksanakan selama setahun, mulai Bulan Desember 2021 dan pertemuan puncak Presidensi G-20 tanggal 30 – 31 Oktober 2022.

Menurutnya, jika Bali sukses menjadi tuan rumah berbagai event internasional tersebut diharapkan mampu mendongkrak kepercayaan dunia internasional untuk mengunjungi Bali di masa pandemi. Sehingga, mampu membuat perekonomian Bali yang terpuruk akibat pandemi pulih kembali.

"Sehingga bisa menjadi motivasi untuk penyelenggaraan event-event lainnya," tegasnya.

Di sisi lain, Guru Besar ISI Denpasar ini juga menyampaikan bahwasannya kondisi penyebaran Covid-19 saat ini di Provinsi Bali cukup terkendali.

"Namun kita tetap harus waspada dan mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan rajin mencuci tangan sehingga penyebaran Covid-19 tetap terkendali dan trendnya terus menurun," paparnya.

Cok Ace juga menyampaikan apresiasi atas dipilihnya Bali sebagai tuan rumah penyelenggaraan Turnamen Sepak Bola Usia Dini Seri Nasional DCT CUP, Final Nasional Piala KBPP Polri Tahun 2021.

Dengan dipilihnya Bali sebagai tuan rumah, Cok Ace berharap agar suasana Bali dapat memberikan semangat serta motivasi bagi para pemain untuk dapat berlaga dengan baik dan sekaligus nantinya dapat menikmati indahnya budaya dan alam Bali.

Lebih jauh dalam sambutannya, Wagub Cok Ace juga menyampaikan apresiasi atas prakarsa penyelenggaraan turnamen usia dini ini sebagai salah satu upaya pembibitan dan pengembangan sepak bola sehingga nantinya olah raga sepak bola dapat berkembang dan menjaga nama bangsa di kancah pertandingan International.

"Dari turnamen ini juga saya harap akan lahir bibit-bibit pemain yang nantinya menjadi kebanggaan bangsa di masa akan datang, “ imbuhnya.

Sementara itu, Gubernur Bali Wayan Koster bersama rombongan Bank Indonesia dan Sekjen Kementerian Keuangan RI menggelar rapat awal guna membahas gambaran umum persiapan Kick Off Meetings Presidensi G20 Indonesia 2022 di ruang rapat Rumah Jabatan Gubernur Bali, Jayasabha, Denpasar, Jumat 12 November 2021.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Bali Trisno Nugroho dan Sekjen Kementerian Keuangan RI yang diwakili oleh Dirjen Bea dan Cukai Askolani dihadapan Gubernur Bali memaparkan beberapa langkah - langkah strategis yang akan diambil guna menyukseskan hajatan besar tingkat internasional G20 tersebut.

Pada kesempatan itu, Gubernur Bali juga berkesempatan menyerahkan cinderamata konsep pembangunan ekonomi Bali yang disusun dalam buku Ekonomi Kerthi Bali.

Rapat turut dihadiri Wakil Gubernur Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, Sekretaris Daerah Provinsi Bali Dewa Made Indra, serta jajaran Kementerian Keuangan RI dan Bank Indonesia.

 

Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Pemprov Bali Pastikan Kesiapan Diri Jadi Tuan Rumah Event Nasional dan Internasional, https://bali.tribunnews.com/2021/11/12/pemprov-bali-pastikan-kesiapan-diri-jadi-tuan-rumah-event-nasional-dan-internasional


  • 14 November 2021
  • Oleh: PDI Perjuangan Bali
  • Dibaca: 905 Pengunjung

Berita Terkait Lainnya