Gubernur Koster Hadiri Rakornas Kepegawaian BKN
Gubernur Bali Wayan Koster didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Bali Dewa Made Indra menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Kepegawaian BKN yang diselenggarakan di Hotel Westin, Nusa Dua Badung, Kamis (1/7). Acara yang bertemakan “Transformasi manajemen ASN menuju Birokrasi yang dinamis” ini dibuka langsung Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma'ruf Amin melalui video conference.
Turut hadir dalam acara tersebut, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Tjahjo Kumolo, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim yang hadir secara virtual, Kepala Daerah se- Indonesia serta Kepala OPD terkait.
Dalam sambutannya, Gubernur Koster menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih karena Bali telah dipilih sebagai lokasi penyelenggaraan Rakornas Kepegawaian yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian Negara. “Menjadi suatu kehormatan bagi kami di Bali, turut menjadi bagian penting dari proses transformasi manajemen ASN menuju birokrasi yang dinamis,” imbuh Gubernur Koster.
Orang nomor satu di Bali ini juga menambahkan bahwasannya sesuai dengan tema Rakornas tahun ini, yakni 'Transformasi Manajemen ASN Menuju Birokrasi yang Dinamis' sangat penting dalam upaya memperkuat koordinasi dan konsolidasi dari seluruh pengelola kepegawaian dalam lingkup instansi pemerintah hingga terwujud sinergitas menuju peningkatan kualitas layanan kepegawaian.
Wakil Presiden K.H. Ma'ruf Amin dalam sambutannya mengatakan, Pemerintah Pusat memberikan apresiasi atas terselenggaranya Rakornas Kepegawaian Tahun 2021, melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) semoga dengan adanya Rakornas sebagai momentum untuk meningkatkan kolaborasi, sinergi dalam mewujudkan pembinaan dalam rangka transformasi manajemen ASN yang semakin berkualitas.
Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk menjawab tantangan pusat birokrasi yang dihadapi saat ini seperti adanya kondisi pandemi covid-19 yang masih berlangsung. Disertai adanya tuntutan perubahan tatanan pola kerja baru para ASN, dalam rangka menjamin terselenggaranya pelayanan publik yang prima serta mewujudkan birokrasi yang tangguh, lincah, dan adaptif, adanya dinamika persaingan global seiring era reproduksi 4.0 saat ini.
Usai acara pembukaan, Gubernur Koster mendampingi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Tjahjo Kumolo untuk meninjau pameran IKM/UMKM Bali yang diprakarsai oleh Dekranasda Provinsi Bali, bersama BPD Bali dan Balimall. Ny. Putri Suastini Koster selaku ketua Dekranasda Provinsi Bali juga turut hadir pada stand pameran mendampingi Bapak Menteri dan Gubernur.
Dalam kesempatan tersebut, Bapak Gubernur dan Ibu Putri Suastini Koster juga mengajak para peserta Rakornas untuk turut serta mengunjungi pameran IKM /UMKM Bali yang berada di luar gedung acara serta berbelanja produk kerajinan Bali. Diharapkan dengan begitu dapat membantu menggerakkan perekonomian penggiat IKM/UMKM yang cukup terdampak akibat pandemi Covid-19.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
264Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
318Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
366Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I