Hadiri Debat Cawapres, Ganjar Sapa Pendukungnya dengan Bahasa Isyarat
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo menghadiri debat perdana cawapres digelar di JCC Senayan, Jakarta Pusat Jumat (22/12/2023) dengan didampingi oleh sang istri, Siti Atikoh Supriatna.
Uniknya dalam menghadiri debat kali ini, Ganjar Pranowo mengenakan pakian adat Rote Ndao, Provinsi Nusa Tenggara Timur, sekaligus memakai Topi Ti'i Langga terbuat dari daun.
Setibanya di JCC Senayan, Jakarta Pusat sebagai lokasi debat, Ganjar, Atikoh, Mahfud MD, dan Zaizatun memberi pesan melalui bahasa isyarat. Momen itu terjadi kala Ganjar-Mahfid tiba di depan pintu masuk paslon capres-cawapres.
Ia langsung melempar senyum dan lambaikan tangan kepada awak media. Kemudian, mereka melambaikan alunan jari sebuah bahasa isyarat.
Alunan jari Ganjar, seperti membentuk huruf S yang mengisyaratkan Sat-Set. Sementara Mahfud, jarinya membentuk seperti huruf T yang mengisyaratkan Tas-Tes. Kemudian, mereka langsung melempar salam tiga jari.
Adapun tiga calon wakil presiden (cawapres) akan menjalani debat Pilpres 2024 babak kedua, Jumat (22/12/2023) malam. Tema debat cawapres membahas ekonomi mencakup, ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital, Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan.
KPU sendiri memastikan, format debat cawapres sama seperti debat capres pada 12 Desember 2023 lalu. Adapun total durasi debat selama 150 menit, di dalamnya full debat yang ditayangkan itu 120 menit, dan kemudian 30 menit untuk jeda iklan. Pelaksanaan debat kedua ini juga masih sama seperti debat pertama, yakni meliputi 6 segmen.
Segmen pertama meliputi pembukaan, pembacaan tata tertib oleh moderator, dan dilanjutkan kesempatan kepada calon wakil presiden untuk menyampaikan visi misi dan program kerja.
Selanjutnya, segmen kedua dan ketiga, pendalaman visi misi dan program kerja. Pendalaman visi misi dan program kerja ini berupa diajukan pertanyaan-pertanyaan oleh tim panelis kepada masing-masing calon wakil presiden yang akan dipimpin atau disampaikan oleh moderator. Sementara itu, untuk segmen keempat dan kelima, kata dia, juga masih sama sebagaimana debat yang pertama.
Segmen ini akan menjadi kesempatan untuk masing-masing calon wakil presiden mengajukan pertanyaan kepada calon wakil presiden yang lain, dan calon wakil presiden yang dijadikan tujuan pertanyaan akan memberikan respons atau tanggapan terhadap pertanyaan yang diajukan oleh calon wakil presiden yang lain.
Berita Terkait Lainnya>
Anom Gumanti Hadiri Pembahasan Hasil Evaluasi Raperda RTRW Badung 2025-2045
23 April 2025
275Dikunjungi Wawali Arya Wibawa, Pasar Murah Bersubsidi Dipastikan Geliatkan Ekonomi di Banjar Kertasari
23 April 2025
326Pimpin Upacara HUT Gianyar, Gubernur Koster Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Bali
23 April 2025
322Wayan Koster Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem Songan
23 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I