Wakil Bupati Diar Kick Off Pelestarian Alam di Gunung Batur
Pemerintah Kabupaten Bangli melalui Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar mengucapkan terimakasih kepada TNI beserta jajarannya yang telah menyelenggarakan kegiatan penanaman pohon serta pembersihan lingkungan yang di laksanakan di areal Gunung dan Danau Batur.
TNI AD gelar acara Kick Off Pelestarian Alam pada Kamis (4/1) dengan tema ’’TNI AD Bersama Rakyat Bersatu dengan Alam untuk NKRI’’. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Delapan Kabupaten/Kota se-Bali yang kali ini dipusatkan di Kabupaten Bangli, namun Kabupaten lain tetap melaksanakan kegiatan bersih-bersih di areal Pantai, pasar, danau serta penanaman pohon yang bertujuan untuk merawat alam tetap Lestari.
Pj. Gubernur Bali Irjen Pol (Purn) Sang Made Mahendra Jaya dalam mengatakan, kegiatan penanaman pohon sangat penting dilakukan, untuk merawat alam (ciptaan Tuhan) agar tercipta harmoni dalam menghadapi ancaman perubahan iklim yang semakin nyata telah mengakibatkan anomaly cuaca. Dimana pada beberapa belahan wilayah terjadi kemarau Panjang yang berdampak kekeringan, terjadinya gagal panen dan kerawanan pangan. Terjadinya bencana hidrometeorologi yang mengakibatkan banjir bandang dan tanah longsor. Selain itu, pohon-pohon yang ada memberikan manfaat besar bagi keberlangsungan kehidupan. Yaitu memberikan udara segar, sumber makanan, dan serapan air. Tak lupa Pj. Gubernur Bali juga sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada Kodam IX/Udayana beserta jajarannya atas Prakarsa terselenggaranya kegiatan tersebut dan pihak yang turut terlibat langsung dengan berbagai aksi nyata merawat, menjaga dan melestarikan alam.
Turut hadir dalam acara tersebut Kapolda Bali beserta jajarannya, Danrem 163/Wirasatya beserta jajarannya, unsur Forkopimda Provinsi Bali, Forkopimda Kabupaten Bangli, Kadis Lingkungan Hidup Kabupaten Bangli, Kapolsek Kintamani, Camat Kintamani, Jro Gede Batur, Ketua P3GB, Ketua Masyarakat Peduli Api, Ketua LSM Jarak Bali serta undangan lainya.
Berita Terkait Lainnya>
Anom Gumanti Hadiri Pembahasan Hasil Evaluasi Raperda RTRW Badung 2025-2045
23 April 2025
273Dikunjungi Wawali Arya Wibawa, Pasar Murah Bersubsidi Dipastikan Geliatkan Ekonomi di Banjar Kertasari
23 April 2025
325Pimpin Upacara HUT Gianyar, Gubernur Koster Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Bali
23 April 2025
321Wayan Koster Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem Songan
23 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I