Sambangi Kampung Susi Pudjiastuti, Ganjar Akan Tenggelamkan Kapal Pencuri Ikan
Calon Presiden (Capres) nomor urut 3 dalam Pilpres 2024, Ganjar Pranowo mendukung kebijakan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti yang menenggelamkan kapal-kapal asing yang melakukan pencurian ikan di perairan Indonesia secara ilegal.
Dikatakan Ganjar, langkah tegas untuk menjaga sumber daya alam kelautan harus dilakukan karena masih banyak praktek-praktek pencurian ikan di wilayah perairan Indonesia yang sangat luas.
"Perikanan juga diambil orang, ada namanya penangkapan ikan secara ilegal. Maka saya setuju sama bu susi itu, colong, tenggelamkan," ujar Ganjar Pranowo berdialog dengan kelompok nelayan di Kantor HNSI Cilacap, Jawa Tengah, Selasa (9/1/2024) siang.
Meskipun demikian, Ganjar Pranowo melihat penenggelaman kapal pencuri ikan tidak bisa dilakukan apabila pemerintah tidak mampu menciduk kapal-kapal tersebut.
"Untuk menenggelamkan itu jadi mesti tahu yang nyolong yang mana, maka mesti ada patroli kekuatan," tutup Ganjar.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3 dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Ganjar Pranowo tiba di Bandar Udara Tunggul Wulung di Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah pada Selasa (9/1/2024) pagi.
Kehadiran Ganjar Pranowo untuk melakukan safari politik Kampanye Pilpres 2024 yang akan difokuskan di dua wilayah yakni Kabupaten Cilacap dan Kabupaten Banyumas.
Berita Terkait Lainnya>
Anom Gumanti Hadiri Pembahasan Hasil Evaluasi Raperda RTRW Badung 2025-2045
23 April 2025
270Dikunjungi Wawali Arya Wibawa, Pasar Murah Bersubsidi Dipastikan Geliatkan Ekonomi di Banjar Kertasari
23 April 2025
320Pimpin Upacara HUT Gianyar, Gubernur Koster Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Bali
23 April 2025
319Wayan Koster Torehkan Tinta Pengabdian di Pura Kawitan Kayuselem Songan
23 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I