DPC PDI Perjuangan Klungkung Kembali Dukung Koster-Ace dalam Pilgub Bali 2024
DPC PDI Perjuangan Kabupaten Klungkung telah menentukan sikap. Partai ini memutuskan untuk mendukung pasangan incumbent Wayan Koster-Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Koster-Ace) dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024 mendatang.
Hal itu disampaikan oleh Ketua DPC PDIP Kabupaten Klungkung, Anak Agung Gde Anom, Senin (8/4). "Untuk calon Gubernur dan Wakil Gubernur, diputuskan untuk mendukung incumbent yang maju (Koster-Ace)," tegasnya.
Menurutnya, pasangan calon (paslon) incumbent memang didahulukan oleh partai. Sehingga DPC PDIP Klungkung pun mendukung Koster-Ace untuk kembali bertarung dalam Pilgub Bali 2024. "Masih sama paketnya, Koster-Ace," sebutnya.
Sebab kata dia yang berhak merubah paket hanya Ketua Umum (Ketum) DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri. "Yang berhak merubah paket hanya Ketum," tandasnya.
Sebelumnya, kader PDIP Klungkung yang banyak didengung-dengungkan menjadi calon Gubernur Bali atau calon Wakil Gubernur Bali adalah I Nyoman Suwirta yang juga mantan Bupati Klungkung.
Berita Terkait Lainnya>
Wawali Arya Wibawa Buka “Ten Rounds Musik in The Ring”
22 April 2025
264Bupati dan Ketua TP PKK Badung Dikukuhkan Sebagai Ayah dan Bunda GenRe
22 April 2025
230Wawali Arya Wibawa Beri Apresiasi “Anniversary Firth Right”
22 April 2025
362Dorong Pemerataan, Gubernur Koster dan Kepala Daerah Teken Kesepakatan 10 Persen PHR untuk 6 Kabupaten di Bali
22 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I