Pengamat Undiknas Sebut Peluang Koster Menang Tinggi
Muncul foto mesra antara Wayan Koster-Giri Prasta dalam acara Pendidikan Kader Pratama dan Pemahaman Politik PDI Perjuangan, beberapa waktu lalu.
Terlihat Koster dan Giri tersenyum manis berfoto dengan pose salam metal. Keberadaan foto ini disebut-sebut sebagai sinyal jika mereka akan bersatu. Lalu bagaimana peluang kemenangan jika Koster dan Giri berpasangan dalam perhelatan Pilgub Bali?
Pengamat politik dari Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas) Denpasar, I Nyoman Subanda mengatakan saat ini semuanya masih belum pasti. Dan semua pihak juga belum tahu apakah keduanya akan benar-benar berpasangan. “Tapi saya sempat diskusi dengan Pak Koster, ada kemungkinan seperti itu karena itu yang paling memungkinkan,” kata Nyoman Subanda saat dihubungi, Selasa 23 Juli 2024.
Meskipun sebelumnya sempat menyebut akan tetap berpasangan Cok Ace, namun akhir-akhir ini Koster condong memilih Giri Prasta. Dan menurutnya, peluang untuk menang jika Koster-Giri berpasangan sangat tinggi. “Saya pikir peluang (menang) sangat tinggi. Pertama, incumbent. Kemudian Pak Koster juga lumayan. Dia masih punya basis massa, representatif, dari incumbent tentu di birokrasi sudah dikenal,” katanya.
Sementara Giri Prasta menurutnya saat ini juga sangat populer dengan manuver bantuan sosialnya. Tak hanya menggelontorkan bantuan untuk Badung namun juga ke luar Badung. “Saya kira akhir-akhir ini (Giri Prasta) banyak direspon positif masyarakat,” katanya.
Sehingga jika berpasangan, akan menjadi kombinasi dengan peluang kemenangan sangat tinggi. Apalagi ditambah dengan partai pengusungnya adalah PDI Perjuangan yang notabene partai berkuasa di Bali.
Saat ditanya terkait ada keinginan Giri menjadi Bali satu, menurutnya hal itu akan kembali ke Giri Prasta lagi. “Masyarakat memang banyak menghendaki Pak Giri satu, tapi kalau memang berpasangan dengan Pak Koster, Pasti Pak Koster yang jadi satu, dan itu paling memungkinkan,” tambahnya. Dan baginya, jadi Bali dua bagi Giri Prasta merupakan fondasi untuk maju pada Pilgub selanjutnya karena masa jabatan Koster sudah dua periode jika terpilih pada Pilgub 2024 ini.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
267Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
321Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
369Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I