Wayan Koster Komitmen Lanjutkan Program yang Sudah Berjalan
Calon Gubernur Bali periode 2024-2029, Wayan Koster berkomitmen akan meneruskan program yang sudah berjalan selama 5 tahun sebelumya dan akan dilanjutkan bersama wakilnya Giri Prasta jika terpilih lagi menjadi Gubernur.
Hal tersebut disampaikan saat menggelar konsolidasi tim pemenangan Pilkada di tingkat provinsi maupun kabupaten atau kota se-Bali di kantor DPD PDI-Perjuangan Provinsi Bali, Kamis (19/9). “Yang jelas melanjutkan program Nangun Sat Kerthi Loka Bali. Ada melanjutkan program lama, ada juga yang baru. Nantilah program baru, jangan sekarang,” ujar Wayan Koster.
Menurut Koster, untuk meraih impian strategis tersebut tentu harus didorong dengan semangat yang sama dari para kader partai. Namun, dirinya pun optimis karena para sangat loyal dan tipe pekerja keras. “Karena itu, diharapkan para kader harus turun langsung ke masyarakat di desa-desa untuk menyerap keluh kesah masyarakat,” katanya.
Wayan Koster berharap, dengan bergeraknya tiga zona kampanye tersebut, baik udara mampu di darat, diharapkan mampu memperoleh dukungan kuat dari masyarakat Bali. “Masa kampanye, ya sekarang kita kampanyenya di darat dan di udara penguatan di media sosial, di darat kita ke desa-desa. Lebih bagus langsung menyapa masyarakat di desa,” tutupnya.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
266Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
318Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
367Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I