Didukung Milenial dan Gen Z Bali, Wayan Koster Terharu
Deklarasi dukungan generasi milenial dan Z (gen-Z) Bali untuk pasangan calon (paslon) Gubernur-Wakil Gubernur Bali, Wayan Koster-Nyoman Giri Prasta (Koster-Giri) membuat Wayan Koster terharu.
Wayan Koster juga mengaku terkesan dengan acara deklarasi dukungan yang mereka lakukan. “Saya sangat terkesan dengan kegiatan yang diinisiasi oleh para milenial dan gen-Z yang tergabung dalam “Komunitas Milenial dan Gen-Z Nak Bali” ini. Saya merasa terharu melihat antusiasme mereka,” ungkap Koster ditemui usai acara deklarasi tersebut, di Taman Jepun, Hayam Wuruk, Denpasar, Jumat (20/9).
Lebih lanjut, Koster mengatakan akan memberi perhatian optimal saat menjabat nanti agar generasi penerus Bali menjadi generasi yang produktif dan berdaya saing. Selain itu, Koster berjanji melibatkan mereka untuk pembangunan Bali di masa yang akan datang.
“Tentu nanti kita akan ajak berkolaborasi untuk mengisi wahana yang akan kita ciptakan untuk mewadahi para generasi milenial dan gen-Z ini agar bisa mengembangkan kreativitasnya secara produktif, mengisi perkembangan zaman dan juga memajukan Bali kedepan,” ujar Koster.
“Harapannya generasi milenial dan gen-Z ini bisa mengembangkan dirinya secara kreatif sesuai dengan minatnya talentanya untuk menjadi generasi penerus yang produktif kedepan dan bisa berdaya saing,” tandasnya.
Berita Terkait Lainnya>
Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M
21 April 2025
266Siaran TV Digital Jangkau 90 Persen Wilayah Buleleng dan Jembrana, Gubernur Koster Siap Jadikan Turyapada Tower Kawasan Wisata Dunia
21 April 2025
318Buka Pawai Budaya Serangkaian HUT ke-254 Kota Gianyar, Wagub Giri Prasta Komit Dukung Pelestarian Adat, Seni, dan Budaya
21 April 2025
367Bali Satu-satunya Provinsi di Indonesia yang Pertama Ajukan Sensus Budaya ke BPS
21 April 2025
Pidato Lengkap Megawati Saat Pembukaan Kongres IV PDIP
Paduan Suara PDI Perjuangan BALI - Juara I